Bunga Langka Sedunia Bakal Tumbuh di Tanah Karawang

KARAWANG – Bunga bangkai merupakan tanaman langka sedunia. Tumbuhnya juga hanya di tempat khusus. Akan tetapi bunga langka itu bakal tumbuh di Kota Pangkal Perjuangan.

Hal tersebut permintaan Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadina ketika menyambut baik rencana pembangunan ekowisata di lahan PT Pupuk Kujang Cikampek.

Menurutnya Pemkab Karawang menyambut baik rencana pembangunan ekowisata itu. Perencanaan ekowisata di Kawasan Pupuk Kujang sangat baik bagi Karawang. Mengingat ekowisata adalah kegiatan pariwisata yang memberikan wawasan sekaligus mengutamakan aspek konservasi alam, juga aspek pemberdayaan sosial budaya ekonomi masyarakat lokal serta aspek pembelajaran dan pendidikan.

“Nantinya, dengan adanya ekowisata di kawasan Pupuk Kujang akan mengedukasi masyarakat atau para pengunjung mengetahui tentang lingkungan yang ada di Karawang. Bahkan di kawasan yang rencananya akan dibangun ekowisata itu, tumbuh salah satu tanaman langka di dunia, yakni bunga Bangkai,” kata Bupati pekan lalu bersama manajemen PT Pupuk Kujang.

Manager Humas Pupuk Kujang Cikampek, Ade Cahaya menambahkan, pembangunan ekowisata di Kawasan Pupuk Kujang yang menjadi rencana pengembangan Pupuk Kujang Cikampek. Pihaknya menyambut baik dukungan Pemkab Karawang dalam pengembangan kawasan ekowisata tersebut.

“Ya kami sangat senang pemkab mendukung, disisi lain, PKC memang sedang melakukan studi tentang hal itu sampai matang, prosesnya sedang ditempuh karena harus mendapatkan izin dari dewan komisaris, pemegang saham dan lainnya,” pungkasnya. (cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bupati Aep : Pendidikan Jadi Salah Satu Skala Prioritas Karawang

Karawang – Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menyampaikan bahwa pendidikan ...