Polisi Baik Hati, Kakek Ini Digendong dan Diantar Karena Tertinggal Keluarganya Saat di Toilet

KARAWANG-Seorang pemudik Lansia berusia sekitar 65 tahun asal Jawa Tengah, tampak kebingungan saat keluar dari toilet di Rest Area 62, Minggu (9/6) sekitar pukul 11.00 WIB. 

Ia bingung kendaraan yang di tumpanginya sudah tidak ada. Sang kakek pun tampak panik karena tidak memiliki alat komunikasi guna menghubungi pihak keluarga.

Beruntung, seorang petugas kepolisian dari Sat Lantas Polres Karawang bernama Brigadir Rudi Nurdiansyah mengahampiri kakek tersebut yang sudah tidak kuat berjalan kaki.

Saat ditanya, dia bingung karena begitu keluar dari toilet SPBU, kendaraan yang ditumpangi tidak ada. Berdasarkan informasi setelah ditanya dirinya tersebut hendak mudik ke Jakarta.

“Saya tidak sempat tanya namanya siapa dan dari mana. Kakek tersebut naik kendaraan minibus bersama keluarganya,” kata Brigadir Rudi Nurdiansyah anggota Sat Lantas Polres Karawang kepada Fakta Jabar, Minggu (9/6).

Kemudian dirinya menenangkan kakek tersebut dan menyuruhnya untuk menghubungi saudaranya. Namun sayang, kakek tersebut tidak memiliki handphone dan juga kondisi fisiknya sudah sulit untuk berjalan.

Melihat kondisi tersebut, Brigadir Rudi Nurdiansyah pun langsung menggendong si kakek untuk mencari kendaraan keluarganya.

“Alhamdulillah setelah mencari di rest area ketemu di pintu keluar rest area 62 dengan kendaraan keluarganya dan langsung diserahkan ke pihak keluarganya,” jelas.

Kasat Lantas Polres Karawang, AKP Bariu Bawana mengapresiasi sikap anggotanya yang telah menolong kakek tersebut hingga menemukan kembali keluarganya.

“Saya mengapresiasi sikap anggota saya yang dengan sigap memberikan pertolongan dengan menggendong sang kakek lalu mengantar kakek tersebut ke keluarganya yang ketemu di pintu keluar Rest Area 62,” pungkasnya.(one)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Sosok Kartini PLN : Kiprah Dewi Setyaharini Pimpin Unit Pelaksana Transmisi Bekasi

Faktajabar.co.id – Setiap tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. ...