Dalam Rangka Penghijauan, Kapolsek Ciampel Lakukan Penanaman Bibit Pohon di Bantaran Sungai Citarum

KARAWANG– Kapolsek Ciampel bersama seluruh anggota Polsek laksanakan kegiatan bakti sosial (baksos) penanaman bibit pohon di bantaran sungai citarum, Desa Tegallega dan sekitarnya serta pembagian paket sembako kepada warga yang membutuhkan diwilayah Kecamatan Ciampel, Jum’at (3/1).

Kegiatan baksos tersebut diawali dengan giat gowes bareng bersama seluruh personil, Jum’at pagi. Kapolsek Ciampel, Iptu Arief Bastomy SIK mengatakan Menanam pohon merupakan salah satu wujud kepedulian terhadap kelangsungan ekosistem di bumi ini.

Karena dengan penghijauan, udara akan menjadi bersih, karena pohon merupakan penghasil oksigen yang kita butuhkan untuk bernafas.

“Dengan kegiatan penghijauan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat ciampel dan diharapkan memberikan rasa kepedulian terhadap lingkungan sekitar kita khususnya di kecamatam Ciampel dan kami berharap dengan kegiatan ini dapat memberikan dampak terhadap lingkungan demi terjaganya lingkungan dari musibah alam,” kata Kapolsek.

Selain melaksanakan penanaman bibit pohon jajaran Polsek Ciampel juga menggelar Baksos dengan memberikan paket sembako kepada warga kurang mampu di Desa Tegallega, Kecamatan Ciampel.

“Melalui tali asih dan bakti sosial ini diharapkan mampu mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dengan masyarakat,” pungkasnya.(one)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Punya Utang ke Pinjol? Baznas Bisa Bantu Melunasi, Baca Selengkapnya

Karawang – Dua lembaga yang ada di Indonesia yaitu Badan ...