Pelatih Silat & Guru Olahraga Mengikuti Peningkatan Kompetensi

Karawang – Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Karawang menggelar bimtek pelatihan pencak silat bagi guru Penjaskes di tingkat Sekolah Dasar (SD).

Kegiatan tersebut diikuti oleh 100 peserta terdiri dari 50 pelatih pencak silat dan 50 guru Penjaskes SD se Kabupaten Karawang, Selasa (30/11/2020) pagi di Resto Indo Alam Sari.

Kepala Disdikpora Karawang, Asep Junaedi mengatakan, pelatihan ini sangat penting mengingat pencak silat merupakan olahraga asli Indonesia yang keberadaannya telah menyebar keseluruh dunia sehingga perlu dikembangkan tingkatkan.

“Sementara di Karawang Atlet-atlet tingkat sekolah dasar belum merata dan masih didominasi kecamatan tertentu yang bisa menghadirkan pelatih dari luar,” kata Asep saat diwawancara.

Kata Asep, pelatihan pelatih pencak silat ini merupakan pelatihan tingkat dasar untuk meningkatkan kompetensi Guru Olahraga. Khususnya bidang olahraga beladiri tradisional pencak silat.

Sementara itu di tempat terpisah, Ketua Pengurus Cabang (IPSI) Kabupaten Karawang, Acep Jamhuri sangat menyambut baik pelatihan tersebut.

Ia menilai, pelatihan sangat penting karena olah raga ini masuk dalam O2SN, Popda maupun Porda.

“Ini juga bagian dari penyiapan sertivikasi dan levelisasi pelatih olahraga khususnya pencak silat yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan dan IPSI,” katanya.

Ia berharap, peserta yang mengikuti pelatihan dapat memiliki kemampuan teknis mumpuni saat berperan dalam Popda, O2SN maupun pertandingan lainya. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Punya Utang ke Pinjol? Baznas Bisa Bantu Melunasi, Baca Selengkapnya

Karawang – Dua lembaga yang ada di Indonesia yaitu Badan ...