Peduli Terhadap Warga yang Isolasi Mandiri, Pemkab Karawang Berikan Bantuan Paket Sembako

Bupati Karawang dr. Cellica Nurrachadiana

Karawang – Peduli terhadap warga yang tengah isolasi mandiri (isoman), pemerintah daerah memberi bantuan berupa paket sembako untuk warga yang menjalani isoman. Bantuan sembako kali ini di berikan di kecamatan Batujaya.

Bantuan diserahkan melalui Camat Batujaya, Irlan di Kantor Kecamatan Batujaya, Senin (26/7/2021).

Selanjutnya Camat Irlan menyerahkan bantuan tersebut dengan mendatangi kediaman masing-masing warga yang sedang menjalani isoman.

Wakil Bupati Karawang H. Aep Saepulloh

Irlan mengatakan bantuan tersebut diberikan sebagaimana amanah dari Bupati Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana.

“Warga yang isoman tidak boleh keluar rumah, karena dikhawatirkan dapat menularkan virus ke warga lainnya. Jadi kita beri bantuan sembako dan menyerahkannya langsung kepada warga yang isoman,” ujar Irlan.

Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten melalui Bupati dan Wakil Bupati juga memberikan bantuan sembako bagi warga isoman di beberapa wilayah Karawang. Bupati dr. Hj. Cellica Nurrachadiana dan Wakil Bupati H. Aep Syaepuloh SE turun langsung ke lapangan menyerahkan sembako kepada warga isoman. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pupuk Kujang Siap Bantu Petani Tingkatkan Produksi Beras Nasional

KARAWANG – Menjelang berakhirnya musim tanam rendeng atau penghujan, Pupuk ...