Outlet Oleh-oleh Karawang Kini Sediakan Produk Frozen

Karawang – Outlet Oleh-oleh Karawang menerima bantuan berupa 1 unit Showcase, 1 unit charger station, dan 1 unit lemari pembeku dari Bank BJB Cabang Karawang. Bantuan tersebut diberikan Bank BJB sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan UMKM di Kabupaten Karawang.

Sub Koordinator Pengembangan dan Promosi pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Karawang, Enday Hidayat menjelaskan, penyerahan barang tersebut dilakukan pada Kamis (11/8/2022).

“Alhamdulillah kami menerima bantuan dari Bank BJB, barang ini sesuai kebutuhan kami untuk menampung produk frozen dan minuman dari UMKM,” ujarnya ketika ditemui Newsroom Diskominfo Kabupaten Karawang, Jumat (2/9/2022).

Lebih lanjut, kata Enday, dengan adanya bantuan tersebut produk UMKM yang dapat ditampung Outlet Oleh-oleh Karawang bisa lebih lengkap lagi.

“Selama ini kami baru dapat menampung produk kering saja, sekarang produk frozen dan minuman pun sudah bisa kami tampung, karna peralatan sudah lebih memadai” katanya.

Tak lupa dia mengucapkan terimakasih kepada @bankbjb_karawang karena telah berpartisipasi untuk mengembangkan UMKM.

“Terimakasih untuk Bank BJB, semoga sinergitas ini dapat berlanjut,” ungkapnya.

Untuk diketahui, Outlet Oleh-oleh Karawang buka setiap hari mulai dari pukul 08.00-16.00 WIB di Jalan Interchange Karawang Barat, Sukamakmur, Telukjambe Timur, samping Grand Taruma. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

ESQ Kemanusiaan Gandeng Indonesia CARE, Distribusikan Wakaf Qur’an Isyarat Untuk Sahabat Tuli

Faktajabar.co.id – Inovasi dalam pendidikan Al Qur’an terus dikembangkan. Termasuk ...