Sering Jadi Korban Begal, Kapolres Karawang Prioritaskan Keamanan Kaum Buruh

dok.

KARAWANG  – Banyaknya korban kejahatan begal yang dialami kaum buruh di Karawang langsung mendapat perhatian Kapolres Karawang,  AKBP Hendy F Kurniawan.

Dari data yang diperoleh, 0,25 % penduduk Karawang bekerja sebagai karyawan perusahaan di Kawasan Industri, yang dimana selama 2 tahun terakhir paling banyak menjadi korban Begal.

“Jajaran Polres Karawang, saya arahkan untuk menjaga keamanan kaum buruh saat berangkat dan pulang kerja dimalam hari. Bagi para pelaku kejahatan yang menyasar buruh silahkan pilih tembak mati atau kaki,” Tegasnya.

Jam pulang atau berangkat kerja para buruh di malam hari memang kerap kali dimanfaatkan para pelaku kejahatan dalam melancarkan aksinya.

Dikatanya, buruh memang menjadi prioritas kepolisian karena korban begal mayoritas buruh yang  beraktivitas 24 jam lalu lalang pulang dan berangkat kerja.

Kapolres juga menghimbau kepada buruh yang beraktivitas berkendara di malam hari untuk menghindari jalan sepi atau ketika berkendara agar berkelompok dengan rekan sesama buruh sehingga pelaku tidak berani beraksi jika calon korbannya berjumlah banyak.(one)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

ESQ Kemanusiaan Gandeng Indonesia CARE, Distribusikan Wakaf Qur’an Isyarat Untuk Sahabat Tuli

Faktajabar.co.id – Inovasi dalam pendidikan Al Qur’an terus dikembangkan. Termasuk ...