Tahun Lalu, Disnakertrans Karawang Tempatkan 29.440 Tenaga Kerja

dok

KARAWANG -Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Karawang, Ahmad Suroto menerangkan, tahun 2017 lalu pihaknya bisa melebihi target dalam menempatkan tenaga kerja.

“Yang pasti, kita melampaui target penempatan tenaga kerja ” katanya,saat dikonfirmasi Fakta Jabar, Senin (26/3).

Merunut dari tahun 2014, Kadisnaker merinci data pelayanan penempatan Tenaga Kerja, pihaknya mencatat penempatan tenaga kerja pada tahun 2014 dari 24.098 orang yang mendaftar,berhasil ditempatkan sebanyak 12.693 orang.

Tahun 2015, yang mendaftar 31.988 orang, yang ditempatkan sebanyak 16.675 orang. Tahun 2016 yang mendaftar 37.380 orang, yang ditempatkan 20.150 orang. Sedangkan tahun 2017 sebanyak 39.514 orang pendaftar,yang ditempatkan sebanyak 29.440 orang.

“Masalah pengangguran bukan hal yang mudah untuk diselesaikan, namun kamu tetap berupaya semaksimal mungkin. Berdasarkan data pelayanan, dari tahun ketahun menunjukan peningkatan,” jelasnya.

Bahkan,masih kata Kadisnaker. Berdasarkan data dari Badan Pusat Statistik (BPS), Pada bulan agustus 2017 pengangguran terbuka di Karawang sebanyak 106.717 orang, turun dari angka survei BPS pada bulan Aguatus tahun 2015,yang menyatakan pengangguran teebuka sebanyak 113.693 orang.

“Silahkan cek saja, data pengangguran tahun 2015 dengan tahun 2017. Pasti terdapat penurunan angka pengangguran, kendati demikian kami tetap mengawal Perbup 8 tahun 2016 tentang ketenagakerjaan, sebagai implementasi perda 1 tahun 2011,” tukasnya. (dds)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

ESQ Kemanusiaan Gandeng Indonesia CARE, Distribusikan Wakaf Qur’an Isyarat Untuk Sahabat Tuli

Faktajabar.co.id – Inovasi dalam pendidikan Al Qur’an terus dikembangkan. Termasuk ...