Kondisi Terkini Kekeringan Kiarajaya 

Permasalahan kesulitan air yang melanda warga Kampung Kiara Jaya, Desa Margamulya, Kecamatan Telukjambe Barat

KARAWANG – Permasalahan kesulitan air yang melanda warga Kampung Kiara Jaya, Desa Margamulya, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang selama dua puluh tahun terakhir kini mulai menunjukkan titik terang.

Ketua RT setempat, Siti Fadilah (30), menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Gubernur Jawa Barat atas tanggapannya yang cepat. “Terima kasih kepada Kang Dedi yang sangat merespons dengan cepat permasalahan kampung kami di Kiara Jaya,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi pihak lain yang terlibat. “Terima kasih juga kepada KIC dan PDAM karena tadi sudah melakukan pengukuran terkait instalasi pipa,” jelas Siti Fadilah, menambahkan bahwa pengukuran tersebut telah dilaksanakan hari ini di wilayah Kiara Jaya.

Siti Fadilah mengungkapkan rasa syukurnya atas kehadiran air bersih karena sangat membantu warga. “Alhamdulillah, sepuluh hari ke depan kami akan mendapatkan pasokan air tangki sebanyak enam tangki, dan pengiriman sudah dimulai sejak kemarin,” paparnya.

RT Kiara Jaya telah berdiskusi dengan Gubernur Jawa Barat, pihak KIC, dan PDAM untuk membahas metode penyaluran dan cara mendapatkan akses air bersih bagi warga Kiara Jaya.

“Ada target dan insyaallah dalam sepuluh hari kami dari WTP (Water Treatment Plant) ke kampung itu dekat, jadi insyaallah dalam sepuluh hari sudah rampung,” pungkasnya, menyampaikan harapan akan selesainya pemasangan instalasi dalam waktu dekat.(***)

tim penulis :

Syadhilah SM/ochim/fakta jabar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Kisah Sopir Angkot Memilih Bertahan Meski Pendapatan Menurun Akibat Maraknya Transportasi Online

Karawang — Maraknya transportasi berbasis online seperti ojek dan taksi ...