Pemkab Perkirakan Potensi Banjir Berlangsung Sampai Februari 2026, BPBD: Waspada !

Komplek Pemkab Karawang tergenang air hujan beberapa hari lalu.

FAKTA.KARAWANG -Kepala BPBD Karawang, Usep Supriatna mengatakan, Pemerintah Kabupaten Karawang memperkirakan potensi banjir masih akan berlangsung hingga Februari 2026, meskipun puncak curah hujan diprediksi terjadi pada Januari. Menurutnya kondisi tersebut dipengaruhi oleh masih tingginya intensitas hujan di wilayah Karawang.

“Diperkirakan sampai Februari 2026, hanya saja puncaknya di bulan Januari. Mudah-mudahan pada Februari intensitas hujan tidak setinggi Januari,”kata Usep, Jumat (23/01/2026).

Lanjut Usep, masyarakat diimbau untuk tetap waspada selama musim hujan, khususnya pada periode Januari hingga Februari. Warga diminta rutin memantau informasi cuaca dari BMKG, tidak panik, serta segera melaporkan kepada petugas apabila terjadi banjir agar proses evakuasi dapat dilakukan dengan cepat.

Usep mengingatkan, masyarakat agar menjaga lingkungan, terutama memastikan saluran air tidak tersumbat guna meminimalkan risiko terjadinya banjir susulan.

Sementara itu, BPBD Karawang mencatat hingga saat ini sebanyak 20 kecamatan di 58 desa terdampak banjir, dengan ketinggian air bervariasi antara 30 hingga 80 sentimeter. Akibatnya, sebanyak 1.198 jiwa terpaksa mengungsi.

“Sebanyak 10 ribu kepala keluarga dan 9.550 rumah terendam banjir,” pungkasnya. (red/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Strategi Pemberdayaan dan Keberlangsungan UMKM di Era Digital

PURWAKARTA – Sebagai bentuk komitmen nyata terhadap pemulihan dan penguatan ...