Pelatihan Managemen Peserta Didik Sespimmen dan Penyaluran Bantuan Pedagang Kaki Lima

Karawang – Bupati Karawang dr. Hj. Cellica Nurrachadiana menghadiri Penelitian Lapangan Pelatihan Managemen Course Level III Peserta Didik Sespimmen Dikresi ke-62 Tahun 2022 yang digelar di Polres Karawang, Senin (11/4/2022) pagi.

Mengawali sambutanya, Bupati Cellica mengucapkan selamat datang dan mengapresiasi pelaksanaan kegiatan tersebut. Tak lupa, Bupati juga memperkenalkan sekapur sirih mengenai Kabupaten Karawang kepada para peserta diklat.

“Sebagai daerah dengan letak geografis yang strategis, Kabupaten Karawang merupakan daerah industri yang memiliki sejumlah potensi destinasi wisata mulai wisata alam, wisata sejarah, wisata religi,” ungkap Bupati.

Kepada peserta, Bupati berpesan dalam pendidikan yang singkat tersebut, bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, untuk menambah wawasan, intelektual, jaringan, serta karakter kepemimpinan yang kuat.

Sementara Kapolres Karawang, AKBP Aldi Soebartono mengatakan kegiatan itu merupakan bagian program periodik Sespimmen dengan mengambil tema “Strategi Pelayanan Polri Ditingkat KOD (Polres) Dari Masa Peralihan Pandemi ke Endemi Covid 19 Dalam Rangka Harkamtibmas”

“Untuk itu saya mengucapkan terima kasih kepada unsur terkait baik eksternal maupun internal yang telah hadir sebagai sumber data sebagai bahan kajian bagi Serdik Sespimmen saat ini,” kata Kapolres.

Kapolres berharap kegiatan tersebut bisa berjalan sesuai dengan sasaran program dan ketepatan waktu yang telah ditentukan, serta waktu yang singkat ini mendapatkan hasil yang optimal.

Seperti informasi, Sespimmen merupakan sekolah lanjutan bagi anggota Polri aktif berpangkat minimal Kompol (Komisaris Polisi) untuk meningkatkan karir ke jenjang berikutnya. Sehingga, mereka dituntut untuk bisa menganalisa, sekaligus memecahkan berbagai permasalahan kasus kriminal yang dihadapinya kelak.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pupuk Subsidi untuk Petani Karawang Akan Ditambah

KARAWANG– Pupuk subsidi bagi petani di Kabupaten Karawang akan ditambahkan ...