Industri Modifikasi Harus Menguntungkan

FAKTAJABAR.CO.ID – Ajang pameran Indonesia Modification Expo (IMX) 2018 telah berlangsung sejak Sabtu (17/11/2018). Pada Minggu (18/11/2018) pameran ini dikunjungi Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.
Airlangga bahkan sempat mengunjungi satu demi satu kendaraan yang berada di lantai pameran. Airlangga terkesan dengan kreativitas yang dilakukan para modifikator terhadap mobil-mobil mereka.

“Kami melihat kreativitas di industri otomotif yang luar biasa. Kita lihat mereka tidak hanya memodifikasi, tapi juga secara engineering juga bisa,” ucap Airlangga saat ditemui, Minggu (18/11/2018).

Airlangga bahkan merasa kegiatan modifikasi atau kustom ini perlu didorong untuk menjadi salah satu penopang industri otomotif. Ia juga mengapresiasi kerja sama yang dilakukan antara modifikator dan juga agen pemegang merek (ATPM).

Airlangga mengungkapkan, pemerintah akan mendorong dan mendukung industri otomotif termasuk modifikasi. Terpenting modifikasi harus secara komersial juga menjanjikan.

“Paling penting secara komersial menguntungkan. Kreativitas ini saya dengar tadi sudah ada yang memesan dari luar negeri. Kalau secara komersial sudah bisa, pasti akan berkembang,” ucap Airlangga.

Sebanyak 50-an unit mobil hadir di pameran IMX 2018. Semua mobil ini sudah diseleksi sebelumnya oleh panitia IMX untuk menjadi yang terbaik di antara yang terbaik.

Sumber: Kompas.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Anak Penderita Stunting di Karawang Meninggal Dunia

Karawang – Seorang anak berusia 3 tahun berinisial Y yang ...