Tanamkan Cinta Lingkungan Kepada Warga Belajar, PKBM Assolahiyah Gelar Baksos Bersihkan Pantai Tengkolak Karawang

KARAWANG-Puluhan warga belajar paket C PKBM Assolahiyah menggelar aksi bersih Pantai Tengkolak Karawang, Sabtu (27/4). Kegiatan ini merupakan salah satu cara menjaga, merawat dan membersihkan area sekitar Pantai Tengkolak, guna menanamkan pentingnya kebersihan laut dan manfaat dari laut yang bersih.

Direktur PKBM Assolahiyah, Heru Saleh menyampaikan, kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk mengedukasikan sedini mungkin kepada Warga Belajar dan masyarakat yang tinggal di pesisir pantai guna saling menjaga lingkungan dengan memanfaatkan sampah yang ada di sekitar pantai untuk bisa diolah menjadi sesuatu yang bernilai.

“Dalam dua tahun Terakhir PKBM Assolahiyah tengah konsen di lingkungan guna mewujudkan masyarakat peduli dan cinta lingkungan, Kembali ke alam “Back Natural” dikembangkan dengan menyulap sampah menjadi nilai ekonomi seperti kerajinan dari sampah atau pupuk organik yang terus dikembangkan,” jelasnya pada Fakta Jabar, Sabtu (27/4).

Diungkapkan Heru, dengan dilaksanakannya kegiatan bakti sosial ini diharapkan, adanya informasi dan kesadaran dari masyarakat tentang pengelolaan sampah dan juga adanya himbauan tentang larangan membuang sampah di pantai. Selain itu juga diharapkan adanya kesadaran dari masyarakat untuk menjaga lingkungan sekitar pantai sehingga pantai terlihat bersih dan nyaman untuk dikunjungi.

“Kebersihan lingkungan adalah tanggungjawab kita semua,” pungkasnya.(one)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bupati Aep : Pendidikan Jadi Salah Satu Skala Prioritas Karawang

Karawang – Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menyampaikan bahwa pendidikan ...