Ini Pesan Kapolres Karawang Saat Acara Halal Bhalal Bersama Muspida

KARAWANG-Kapolres Karawang, AKBP Nuredy Irwansyah mengajak kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Karawang untuk bersama sama mempererat tali silaturahmi antar sesama guna terciptanya Karawang yang aman, damai dan tentram.

“Kita jaga Karawang dan Indonesia agar aman, damai dan tentram dengan mencegah dan menolak aksi kerusuhan,” kata Kapolres Karawang, AKBP Nuredy Irwansyah pada Fakta Jabar usai menghadiri acara Halal Bihalal bersama Muspida dan semua elemen masyarakat dihotel Swiss-bellin, Selasa (18/6).

Lanjut Kapolres, hubungan tali silaturrahmi yang selama ini telah terjalin dengan baik agar lebih baik lagi kedepannya, sinergitas antar pemerintah daerah dengan pihak Kepolisian dan TNI juga harus tetap terjaga dengan baik.

“Kita harapkan nuansa yang sudah harmonis selama ini tetap terjaga sehingga kita saling mengisi dalam menjaga Kamtibmas, demi terciptanya masyarakat Karawang yang aman, damai dan tentram,”terangnya.

Kapolres juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah mendukung Polri dan anggota TNI serta Instansi terkait, yang terlibat dalam setiap pengamanan, sehingga situasi wilayah Karawang tetap aman dan kondusif.

“Kami ucapkan terima kasih kepada anggota yang telah solid dalam setiap pelaksanaan tugas. Kepada masyarakat Karawang, apabila pelayanan kami kurang maksimal silahkan kritik dan diberi masukan supaya kami bisa lebih baik lagi, Minal ‘Aidin wal-Faizin mohon maaf lahir batin,” tutur Kapolres.(one)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Anak Penderita Stunting di Karawang Meninggal Dunia

Karawang – Seorang anak berusia 3 tahun berinisial Y yang ...