Antusiasme Warga Perum Ekamas Sambut HUT RI ke-74

KARAWANG – Warga Perum Ekamas Permai Desa Pangulah Utara Kecamatan Kotabaru Karawang dalam rangka peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 menggelarkan serangkaian acara yang dimulai dengan pelaksanaan upacara bendera,karnaval, drum band, perlombaan pesta rakyat dan akan ditutup panggung gembira, Sabtu 17 Agustus 2019.

Dalam barisan upacara bendera ini tampak peserta dari 5 RT di lingkungan RW 05 yang berbusana pakaian karnaval,barisan batik, barisan drum band, barisan pengibar, undangan seluruh pengurus RT, tokoh masyarakat dan petugas upacara bendera.

Upacara yang dimulai pukul 07.00 WIB dan berakhir pada pukul 08.30 WIB tata caranya seperti pelaksanaan upacara secara formal yang dipimpin oleh pemimpin upacara Dasuki yang baru terpilih sebagai ketua RW 05 Perum Ekamas.

Pelaksanaan karnaval yang diikuti seluruh kontingen RT se RW 05 ini mengiringi “serangkaian acara perlombaan dalam rangka peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke 74. Karnaval dengan berbagai corak pakaian dan hiasan ini dibuka dengan drum band anak-anak mengililingi kawasan RW 05 Perum Ekamas.

Tampak suasana karnaval yang meriah saat keliling kawasan membawa dampak pesertanya makin bertambah dari warga yang sebelumnya saat pagi tidak mengikuti upacara bendera.

Antusiasme warga ikut peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke 74, menurut Turmudi sebagai ketua panitia Peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke 74.

“Diharapkan sebagai simbolis wujud nasionalisme warga perum Ekamas dalam memperingati kemerdekaan Republik Indonesia yang sudah berumur 74 tahun,” kata Turmudi

Budi Hermawan tokoh masyarakat Perum Ekamas bahwa peringatan kemerdekaan Republik Indonesia ke 74 merupakan momentum warga Perum Ekamas yang dibingkai keharmonisan dan kerukunan masyarakat dalam mengisi pembangunan nasional pada umumnya.

“Dan pembangunan di Perum Ekamas setelah kemerdekaan Republik Indonesia berusia 74 tahun,” kata Budim

Kondisi jaman yang mengarah digitalisasi dalam kehidupan bermasyarakat, menurut Budi Hermawan merupakan tantangan terbesar bagi bangsa Indonesia.

“Dalam mengisi kemerdekaan Republik Indonesia setelah 74 tahun merdeka dari penjajahan,” pungkasnya.(cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bupati Aep : Pendidikan Jadi Salah Satu Skala Prioritas Karawang

Karawang – Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menyampaikan bahwa pendidikan ...