Tekan Darurat Stunting, Pos Pemulihan Gizi Digalakan di Desa Kutagandok

KARAWANG – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Karawang mengadakan kegiatan pos pemulihan gizi untuk menekan angka stunting yang ada di Desa Kutagandok Kecamatan Kutawaluya.

“Maka dari itu sudah kami lakukan di bulan Agustus tahun 2019 di desa tersebut,” kata Kadarisman kepada Fakta Jabar Rabu (30/10/2019).

Menurutny berhubung kegiatan pemulihan gizi untuk menekan angka stunting di Desa Kutagandok bukang program dari Dinas Pangan saja. Melainkan yang terlibat Dinas Kesehatan, Bappeda dan DPKKB Kabupaten Kabupaten Karawang Jawa Barat.

“Oleh karena itu, hari ini kami keroyokan lakukan evaluasi bersama untuk melihat bagaimana kegiatan stunting berjalan tidak. Alhamdulillah program kami untuk menekan angka stunting melalui pos pemulihan didesa Kutagandok berjalan bersama posyandu terkait,”ucapnya.

Terpisah, Rohman Camat Kutawaluya saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan serta pelaksanaan stunting untuk menekan angka pemulihan gizi di Desa Kutagandok selalu dimonitor oleh pihak Kecamatan. Pasalnya, program tersebut dianggap serius. Apalagi ini program dari berbagai OPD banyak yang terlibat.

“Harapan kami, semoga dengan adanya kegiatan ini warga masyarakan yang ada di Desa Kutagandok bebas dari stunting. Aamiin,” pungkasnya. (ded)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Musrenbang Bahas Program Pembangunan Pasar di Beberapa Kecamatan Jadi Prioritas

Karawang – Pemerintah Kabupaten Karawang menggelar Musrenbang yang membahas RPJPD ...