Gara-gara Jalan Rusak, Warga Ancam tak Pilih Cellica

KARAWANG – Sejumlah warga Dusun Pedes I, Desa Payungsari, Kecamatan Pedes, Kabupaten Karawang, Jawa Barat menanam pohon pisang di jalan rusak yang terletak di ruas Jalan Sungai Buntu Pedes, Kamis (13/2/2020). Aksi tersebut sebagai bentuk protes pada bupati Cellica Nurachadiana yang tak kunjung memperbaiki jalan rusak.

Aksi warga itu menjadi tontonan masyarakat lainnya yang melintas. Sejumlah warga yang melintas bahkan banyak yang mengabadikannya dengan menggunakan telepon genggam dan mengunggah ke media sosial.

Fals (45), salah satu warga setempat mengatakan jalan yang rusak di dekat jalan tersebut telah lama terjadi, namun belum pernah mendapat perhatian dan diperbaiki oleh pemerintah. “Ini bentuk protes kepada pemerintah karena dianggap tidak menghiraukan jalan rusak ini, padahal sudah lama terjadi,” katanya.

Ia menerangkan, jalan berlubang tersebut sudah banyak menimbulkan kecelakaan. Banyak pengendara, khususnya roda dua yang jatuh. Oleh karena itu, ia berharap pemerintah setempat segera memperbaiki jalan yang rusak agar aktivitas masyarakat tidak terganggu.

Ancam Tidak Pilih Cellica

Karena kondisi jalan rusak terjadi hingga wilayah jalan Rengasdengklok, sejumlah warga Desa Amansari Kecamatan Rengasdengklok pun menyampaikan protes. Bahkan, mereka mengancam tidak akan memilih kembali bupati akibat pembiaran jalan rusak ini.

“Kita ini daerah dengan pendapatan lumayan besar, tapi untuk menyelesaikan jalan rusak saja, sepertinya tidak mampu. Kalau begini terus, lebih baik kita pilih pemimpin yang lain saja di pilkada nanti,” tandas Dedi, diamini warga lainnya, ditemui Fakta Jabar di kediaman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Punya Utang ke Pinjol? Baznas Bisa Bantu Melunasi, Baca Selengkapnya

Karawang – Dua lembaga yang ada di Indonesia yaitu Badan ...