Soal PSBB di Karawang, Begini Kata Sri Rahayu Agustina

KARAWANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang melakukan evaluasi pada pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Provinsi Jawa Barat yang telah berjalan beberapa hari ini. Tentunya segala permasalahan terjadi dilapangan menjadi suatu catatan bagi pemerintah.

Hj Sri Rahayu Agustina, SH yang merupakan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, mengatakan sudah seharusnya ada evaluasi dalam penerapan PSBB di Karawang. Pasalnya ketidak siapan pemerintah memberlakukan PSBB ini membuat reaksi di masyarakat. Terhitung penutupan Jalan Tuparev, reaksi pedagang Pasar Baru Karawang, penyaluran bantuan sosial hingga dapur umum.

“Banyak yang mem-bully pemerintah pada akhirnya. Itu karena ketidak siapan dan dikaji secara matang PSBB ini hingga akhirnya banyak masalah terjadi,” ungkap Sri Rahayu, Selasa (12/5/2020).

Menurut Sri, langkah evaluasi bupati dan jajaran sangat tepat. Mereka perlu segera membuat suatu formula untuk memecahkan masalah-masalah di lapangan. Hal demikian untuk menjaga kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah. “Di media sosial masyarakat banyak mengeluh kualitas beras tidak layak. Dapur umum yang juga belum merata di tiap desa. Sementara pemerintah terus gencar intruksikan masyarakat berdiam dirumah, tanpa dibarengi kesiapan penunjang kebutuhan rakyat,” ulasnya.

Sebab itu, Sri harapkan pemkab Karawang segera mengambil langkah tempat. “Selain gencar patroli pencegahan Covid-19 juga dipersiapkan segala kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.(cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

ESQ Kemanusiaan Gandeng Indonesia CARE, Distribusikan Wakaf Qur’an Isyarat Untuk Sahabat Tuli

Faktajabar.co.id – Inovasi dalam pendidikan Al Qur’an terus dikembangkan. Termasuk ...