Makna Hari Pancasila, Sri Rahayu: Sebagai Pedoman Kehidupan

KARAWANG – 1 Juni merupakan hari lahir Pancasila. Awal bulan ini memiliki nilai sejarah penting bagi bangsa Indonesia. Karena Pancasila sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara. Terlebih bagi Hj Sri Rahayu Agustina, SH memaknai Pancasila sebagai pedoman dalam melakukan aktivitas di kehidupan sehari-hari.

Kata Sri, Pancasila adalah ideologi bangsa yang harus diamalkan oleh masyarakat. Jika dalam kehidupan sudah mengamalkan Pancasila, tentunya akan terciptanya suatu kehidupan yang rukun, aman, saling menghormati satu sama lain karena bhineka tunggal ika.

“Selamat hari Pancasila. Jangan sekali-kali melupakan sejarah,” kata Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil Karawang-Purwakarta kepada Fakta Jabar, Senin (1/6/2020).

Sri mengatakan, sebagai warga negara yang baik tentu perlu mengenal sejarah bangsa. Pancasila mengakomodir perbedaan suku, agama, kepercayaan, lewat musyawarah menuju satu cita-cita luhur bangsa Indonesia yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

“Tugas kita untuk mempertahankan Pancasila serta mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkasnya.(cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Bupati Aep : Pendidikan Jadi Salah Satu Skala Prioritas Karawang

Karawang – Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh menyampaikan bahwa pendidikan ...