KPU Karawang Targetkan Sorlip Surat Suara Selesai 5 Hari



Karawang – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang menerima 1.684.765 surat suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2020, ditambah 2.000 lembar untuk pemilihan suara ulang (PSU), Rabu (18/11/2020). Kedatangan surat suara mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian, disaksikan Bawaslu Karawang.

Mobil yang membawa surat suara tiba di Gelanggang Olahraga (GOR) Panatayudha, Karawang, sekitar pukul 10.00 WIB. GOR Panathayudha dipilih menjadi tempat menyimpan sekaligus melipat dan menyortir surat suara karena strategis dan aman dari banjir.

Ketua KPU Karawang, Miftah Farid mengatakan seluruh surat suara yang diterima KPU Karawang segera disortir dan dilipat oleh 30 orang tenaga kerja khusus yang telah dibekali kemampuan melipat kertas dengan presisi dan tepat. Sehingga kegiatan sortir lipat (sorlip) surat suara bisa dilakukan dengan cepat.

“Sortir lipat targetnya selesai dalam lima hari. proses sortir lipat menerapkan protokol kesehatan (prokes). Pekerja diwajibkan membersihkan tangan menggunakan cairan sanitizer. Tiap pekerja satu meja yang diberi jarak sekitar dua meter,”ujarnya.

Pihak kepolisian menerjunkan 24 orang petugas, disiagakan menjaga GOR Panatayudha dalam sehari. Aparat yang berjaga dibekali senjata laras panjang, dan juga memasang memasang metal detektor di pintu masuk GOR untuk menghindari benda logam yang dikhawatirkan menimbulkan kerawanan.(rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

ESQ Kemanusiaan Gandeng Indonesia CARE, Distribusikan Wakaf Qur’an Isyarat Untuk Sahabat Tuli

Faktajabar.co.id – Inovasi dalam pendidikan Al Qur’an terus dikembangkan. Termasuk ...