Ramai Kasus Pungli PPDB, Begini Klarifikasi Bupati Karawang

Karawang – Bupati Kabupaten Karawang melakukan kunjungan di SMP Negeri 1 Karawang Timur pada Rabu (12/7/2023) untuk klarifikasi informasi pungli PPDB jalur zonasi. Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Karawang Timur, Acam Suhendra menyampaikan kedatangan bupati tersebut bertujuan untuk mengklarifikasi berita yang sedang ramai saat ini. Berita tersebut terkait PPDB jalur zonasi dengan menggunakan uang sebesar tiga juta.

“Hari ini kedatangan ibu Bupati dengan dinas pendidikan untuk mengklarifikasi berita yang heboh di luar tentang adanya pungli yang terjadi di sekolah Karawang Timur. Ada informasi yang masuk ke beliau jika di jalur zonasi dengan uang tiga juta,” ujarnya Rabu (12/7)

Ia menambahkan, saat kegiatan ini dua sekolah SMP yang berada di Kecamatan Karawang Timur pun di kumpulkan. Sekolah ini hanya mempunyai kuota sebanyak 220 siswa untuk jalur zonasi. Kuota ini telah terpenuhi dari masyarakat di satu desa saja.

“Sekolah kami tidak melakukan hal seperti itu. Tiga sekolah SMP di sini tidak melakukan hal tersebut. Di sekolah kami untuk satu desa saja sudah terpenuhi untuk jalur zonasi sebanyak 220 orang. Di posisi zonasi ada desa perbatasan, beda desa per kecamatan,” tambahnya.

Ia mengaku hingga sekarang masih terdapat orangtua yang mempunyai keinginan untuk mendaftarkan anak di sekolah itu. Pihak sekolah hanya menyediakan kuota bagi seluruh jalur sebanyak 440 anak.

“Kita menyampaikan hal yang sebenarnya. Kalau minat dari masyarakat hingga sekarang dari jalur zonasi masih banyak, tapi di SMPN 3 Karawang Timur justru kekurangan kuota murid. Jumlah kuota di sekolah kami sebanyak 440 siswa untuk PPDB tahun ini,” pungkasnya.(aip/fj)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Resmi Dilantik, H.Muksin Nahkodai Agpaii Karawang Periode 2023-2028

Karawang – DPD AGPAII Kabupaten Karawang periode 2023-2028 resmi dilantik, ...