Sambut Pilkada Karawang, Tim Relawan Jalur Proklamasi Bakal Gelar Lomba Lari dan Jalan Sehat

KARAWANG – Dalam rangka memeriahkan helaran pesta demokrasi masyarakat Kabupaten Karawang yang riang gembira dan menyehatkan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang, berbagai cara terus dilakukan oleh para peserta pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Karawang guna menarik perolehan suaranya.

Hal itu tentunya tak terlepas dari berbagai macam ide kreatifitas yang dilakukan oleh tiap masing-masing tim pemenangannya, salah satunya seperti yang dilakukan oleh tim Relawan Jalur Proklamasi.

Tim relawan yang mendukung penuh pemenangan paslon Aep-Maslani dari nomor urut 02 ini, rencanannya akan menggelar sebuah event perlombaan olahraga yang dikemas dengan penuh kemeriahan disertai banyaknya kejutan hadiah menarik lainnya.

“Kabar gembira buat pecinta lari marathon dan jalan sehat yang ada di Kabupaten Karawang, InshaAllah dalam waktu dekat ini kami akan mengadakan dua event perlombaan olahraga yang diantaranya itu yakni lomba lari sejauh 5 kilometer dan lomba gerak jalan sehat bersama H. Aep Syaepulloh – H. Maslani,” ungkap Ketua Umum (Ketum) Relawan Jalur Proklamasi, Trisnawati kepada wartawan di Karawang pada Jum’at (1/11/2024).

Wanita yang akrab disapa Bunda Trisnawati juga menyebut, bahwa event perlombaan olahraga yang dihelat oleh tim relawan pendukung calon petahana di Karawang ini dibuka khusus untuk warga Kabupaten Karawang.

“InshaAllah untuk event perlombaan ini akan digelar pada hari Minggu, tanggal 17 November 2024 mendatang. Acara akan di mulai sejak pukul 07.00 WIB, dengan start dan finishingnya itu di Lapangan Lucky Fitness Rengasdengklok, Desa Rengasdengklok Utara, Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang,” terangnya.

Nantinya para peserta lomba tersebut, kata dia, akan memperebutkan banyak hadiah menarik lainnya dengan total hadiah sebanyak Rp 10 juta.

“Adapun hadiah untuk lomba lari sejauh 5 kilometer ini, total hadiahnya itu sebesar Rp 10 juta. Sementara untuk lomba gerak jalan sehat bersama Aep-Maslani, kami pastikan bahwa semua peserta akan mendapatkan kesempatan untuk memenangkan hadiah doorprize yang sangat menarik,” terang Bunda Trisnawati.

Dalam event yang dihelat sebagai ajang sarana silaturahmi untuk menyehatkan masyarakat tersebut, lanjut Bunda Trisnawati menambahkan, kegiatan lomba juga nantinya akan dihibur dengan sajian live musik.

“Untuk info lengkap dan pendaftaran, bisa langsung menghubungi Lucky Fitness Rengasdengklok, atau nomor HP 081212807181,” pungkas Bunda Trisnawati.(fakta/cim)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pembelajaran Matematika Menggunakan E-Comic

KARAWANG – Dosen Program Studi Pendidikan Matematika menciptakan e-komik untuk ...