
Mahasiswa KKN Universitas Singaperbangsa Karawang
Faktajabar.co.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Singaperbangsa Karawang (UNSIKA) sukses mengadakan acara penutupan program KKN mereka di Desa Cirangkong, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta. Acara ini menjadi momen berkesan bagi mahasiswa dan masyarakat yang telah berkolaborasi selama satu bulan terakhir dalam berbagai program pembangunan desa.
Penutupan KKN ini diselenggarakan di balai desa dengan dihadiri oleh perangkat desa, tokoh masyarakat, pengurus pengajian, pihak SD di Desa Cirangkong, TK dan juga madrasah serta warga setempat. Dalam acara tersebut, mahasiswa KKN UNSIKA menyampaikan laporan akhir mengenai program kerja yang telah mereka jalankan, sekaligus memberikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Cirangkong atas sambutan hangat dan dukungan penuh selama kegiatan berlangsung.
Dalam kesempatan tersebut, ketua kelompok KKN UNSIKA Senia Nur Agista menyampaikan capaian program yang telah dilaksanakan. Selama masa KKN, mahasiswa telah berkontribusi dalam berbagai aspek, mulai dari pendidikan, keagamaan, sosial, hingga lingkungan. “KKN satu bulan di Desa Cirangkong adalah hal yang berharga, yang memiliki banyak sekali pembelajaran, pengalaman baru juga cerita baru di hidup saya, mungkin kami memang belum bisa terlalu banyak membantu masyarakat Cirangkong, namun saya harap kehadiran kami selama satu bulan disini kurang lebihnya dapat bermanfaat, membantu, dan berkesan untuk masyarakat dan perangkat Desa Cirangkong. ” ujar Senia.
Beberapa program unggulan yang telah berhasil dilaksanakan selama KKN meliputi:
✅ Program Keagamaan: Pengajian rutin serta donasi perlengkapan ngaji
✅ Program Pendidikan: Bimbingan belajar untuk anak-anak sekolah dan pelatihan keterampilan kemahiran anak-anak di Sekolah Dasar yang berada di Desa Cirangkong
✅ Program Sosial: Sosialisasi P4GN, program kerja bakti, demonstrasi sabun cuci piring dari kulit pisang, dan sosialisasi literasi digital.
✅ Program Infrastruktur: Pembuatan plang jalan
Kepala Desa Cirangkong (Mahrup, SM), menyampaikan rasa terima kasihnya atas kontribusi mahasiswa KKN UNSIKA. Menurutnya, keberadaan mahasiswa KKN tidak hanya membantu dalam pembangunan desa, tetapi juga memberikan inspirasi bagi masyarakat, terutama generasi muda. “Kami sangat mengapresiasi dedikasi mahasiswa KKN UNSIKA. Mereka telah bekerja keras dalam berbagai program yang bermanfaat bagi masyarakat. Kami berharap kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut di masa depan,” ungkapnya.
Acara penutupan KKN juga dimeriahkan dengan pemutaran video dokumentasi kegiatan selama KKN berlangsung. Beberapa warga tampak haru ketika mahasiswa berpamitan, menandakan kedekatan yang telah terjalin selama sebulan terakhir.
Sebagai bentuk kenang-kenangan, mahasiswa KKN UNSIKA menyerahkan sertifikat penghargaan kepada pemerintah desa serta para mitra yang bekerja sama dengan KKN UNSIKA. Harapannya, kontribusi yang telah diberikan dapat terus dimanfaatkan oleh masyarakat.
Dengan berakhirnya program KKN, mahasiswa UNSIKA berharap agar program yang telah mereka rintis dapat terus dijalankan oleh masyarakat desa. Mereka juga berharap agar mahasiswa KKN selanjutnya dapat melanjutkan program-program yang telah dimulai, sehingga manfaatnya bisa terus dirasakan.
Acara penutupan diakhiri dengan sesi foto bersama serta jamuan makan sebagai bentuk kebersamaan antara mahasiswa dan warga desa. Meskipun program KKN telah selesai, hubungan antara mahasiswa dan masyarakat tetap akan terjalin melalui komunikasi dan kunjungan di masa mendatang.(rls/fj)