Tersangka Dugaan Korupsi Pembangunan Jembatan Ditahan Jaksa

FAKTAJABAR.CO.ID – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jawa Barat akhirnya melakukan penahanan terhadap 5 orang tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan jembatan Ciawi-Singaparna (Cisinga) Kabupaten Tasikmalaya. Dari 5 tersangka, satu orang berstatus tahanan kota.

“Pada hari ini kita melakukan penindakan hukum dugaan tindak pidana korupsi tata ruang Jalan Cisinga tahun 2017,” ucap Aspidsus Kejati Jabar Anwarudin Sulistyono di Gedung Kejati Jabar, dikutip dari Detik.com, Selasa (16/7/2019).

Kelima tersangka ini yakni BA (Kepala Dinas PUPS Kabupaten Tasikmalaya), RR (Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan), MM (Pejabat teknis), DS dan IP dari pihak swasta. Penetapan tersangka dilakukan pada April 2019.

Anwarudin mengatakan lamanya jarak waktu antara penetapan tersangka dengan penahanan lantaran penyidik masih melakukan serangkaian proses penyelidikan. Namun dia menegaskan kasus ini sudah ditangani dengan menahan kelima tersangka.

“Kenapa para tersangka ini kita tahan, karena untuk pelaksanaan penyidikan dan sesuai KUHP penahanan karena dugaan pasalnya di atas lima tahun. Syarat subjektif sudah didapati, supaya tidak melarikan diri, tidak menghilangkan barang bukti dan tidak mengulangi pidananya,” tutur Anwarudin.

Anwarudin menjelaskan kasus bergulir pada tahun 2017. Kala itu, Dinas PUPR Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan pembangunan Jembatan Cisinga tahun anggaran 2017 dengan nilai kontrak gabungan Rp 25 miliar.

Dalam kasus ini, diduga pengerjaan bukan dilakukan oleh pemenang tender melainkan pihak lain yaitu DS dan IP. Dalam pelaksanaannya, perusahaan yang mengerjakan membuat tiga kali perubahan spesifikasi teknis yang sengaja tidak dibuat dengan benar. Hal itu justru disetujui oleh RR dan MM atas persetujuan BA.

“Dalam pengerjaan jembatan tersebut ada suatu permainan. Yang mengerjakan bukan pemenang (tender). Sudah diatur dari awal. Jadi ada sebuah persekongkolan. Yang mengaturnya semua ini BA,” katanya.

Sumber: Detik.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Satpolair Polres Purwakarta Gelar Vaksinsi di Tengah Waduk Jatiluhur

PURWAKARTA – Kejar target, Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Purwakarta membuat ...