Penyair Nasional Peri Sandi Bakal Hadir di Lomba Baca Puisi PWI Karawang X Pejuang Siliwangi

Karawang – Penyair dan pembaca puisi nasional Peri Sandi Huizche akan ikut menyemarakan Lomba Baca Puisi yang diselenggarakan PWI Karawang X Pejuang Siliwangi dalam rangka memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia.

Ketua Pelaksana Lomba Puisi, Panji Mayza Perdana mengatakan, Peri Sandi tak hanya hadir dalam memeriahkan lomba baca puisi yang digelar PWI Karawang dan Pejuang Siliwangi.

Akan tetapi, Peri Sandi juga akan turut menjadi juri untuk menilai para peserta lomba baca puisi tersebut.

“Insya Allah Peri Sandi akan hadir ke Karawang, dalam acara lomba baca puisi yang diselenggarakan oleh PWI Karawang bersama Pejuang Siliwangi,” kata Panji, pada Ahad (7/8/2022)..

Panji menerangkan, pendaftaran dan batas pengiriman video baca puisi pada hari ini Minggu (7/8/2022).

Sejauh ini sudah ada sekitar 60 peserta yang mendaftar dan mengirimkan video baca puisinya ke panitia.

“Dari video baca puisi itu juga akan diunggah di media sosial Instagram PWI Karawang dan Youtube PWI Karawang TV, untuk penilaian kategori like dan views terbanyak,” ungkap Panji.

Sementara dari seluruh peserta yang mengirimkan video baca puisi akan dilakukan kurasi dan penilaian oleh panitia.

Mereka yang lolos akan dilombakan baca puisi di atas panggung dengan disaksikan penonton dan dinilai dewan juri di atas panggung Warung Lengkong Kodim 0604 Karawang pada Rabu, 10 Agustus 2022.

Nanti hasil penilaian dewan juri, akan dipilih juara 1, 2, dan 3 setiap kategorinya. Dan ada 1 Juara Favorit dengan penilaian viewers terbanyak. Para pemenang akan mendapatkan piala+ piagam dan uang pembinaan dengan total belasan juta.

Diketahui, ada dua kategori dalam lomba puisi ini. Pertama kategori pelajar dan mahasiswa atau umum. Untuk umum tidak ada batasan usia, dan tidak ada biaya pendaftaran alias gratis.

Untuk syarat ketentuan perlombaan diantaranya peserta wajib berdomisili di Karawang, wajib mengirimkan video baca puisi yakni Karawang-Bekasi karya Chairil Anwar dan Sinar Pancaran 45 karya Dede Mulyana.

Nantinya, video baca puisi yang dikirimkan itu akan dilakukan kurasi oleh pantia dan dipilih 10 peserta kategori pelajar dan 10 kategori mahasiswa dan umum. Mereka yang lolos akan dilombakan di atas panggung dengan dinilai dewan juri salah satunya oleh penyair nasional Peri Sandi.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Pupuk Subsidi untuk Petani Karawang Akan Ditambah

KARAWANG– Pupuk subsidi bagi petani di Kabupaten Karawang akan ditambahkan ...